Syarat Khatib Khutbah Jumat KAA: Harus Menguasai 3 Bahasa |
Syarat Khatib Khutbah Jumat KAA: Harus Menguasai 3 Bahasa. Metrotvnews.com, Bandung: Kepala negara beragama Islam yang menghadiri acara puncak peringatan ke-60 Konferensi Asia Afrika (KAA) akan menjalankan salat Jumat di Masjid Raya Bandung, Jawa Barat. Lantaran itu, khatib salat Jumatnya harus menguasai tiga bahasa yaitu Indonesia, Inggris, dan Arab Saudi.
Itu merupakan salah satu syarat khatib yang akan menyampaikan khutbah pada salat Jumat yang bertepatan dengan acara puncak peringatan KAA pada 24 April 2015. Lalu siapa kandidatnya.
Sebagai panitia lokal, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mengusulkan dua nama. Wali Kota Bandung Ridwan Kamil atau Kang Emil mengajukan dua nama untuk khatib. Yaitu mantan Menteri Agama Said Agil Husin Al Munawar dan mantan Wakil Menteri Agama Nasaruddin Umar.
(Mantan Menteri Agama Said Agil Husin Al-Munawar diusulkan sebagai khatib salat Jumat yang bertepatan dengan peringatan ke-60 KAA di Bandung, Ant)
"Karena mereka levelnya internasional, maka panitia pusat juga mengusulkan level Menteri" ujar Emil usai upacara Beberes Bandung di Halaman Balai Kota Bandung, Jalan Wastukencana, Rabu (18/3/2015) pagi.
Itu merupakan salah satu syarat khatib yang akan menyampaikan khutbah pada salat Jumat yang bertepatan dengan acara puncak peringatan KAA pada 24 April 2015. Lalu siapa kandidatnya.
Sebagai panitia lokal, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mengusulkan dua nama. Wali Kota Bandung Ridwan Kamil atau Kang Emil mengajukan dua nama untuk khatib. Yaitu mantan Menteri Agama Said Agil Husin Al Munawar dan mantan Wakil Menteri Agama Nasaruddin Umar.
(Mantan Menteri Agama Said Agil Husin Al-Munawar diusulkan sebagai khatib salat Jumat yang bertepatan dengan peringatan ke-60 KAA di Bandung, Ant)
"Karena mereka levelnya internasional, maka panitia pusat juga mengusulkan level Menteri" ujar Emil usai upacara Beberes Bandung di Halaman Balai Kota Bandung, Jalan Wastukencana, Rabu (18/3/2015) pagi.
Syarat Khatib Khutbah Jumat KAA: Harus Menguasai 3 Bahasa
Sementara imam Salat Jumat, Kang Emil mengusulkan Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan. Menurut Kang Emil, integritas pria yang akrab disapa Aher itu tinggi. Sosok kewibawaan pria nomor satu di Jawa Barat tersebut dinilai Emil sangat cocok untuk menjadi imam.
"Untuk imam nanti, panitia pusat menyerahkan langsung kepada kita. Dan kita memilih pak Gubernur, karena beliau merupakan sosok berwibawa," lanjut Emil.
Berbeda dengan Kang Emil, Ketua Dewan Kepengurusan Masjid (DKM) Masjid Raya Bandung, Pjepje Soebrata, mengusulkan Mu'min Mubarak sebagai khatib. Alasannya, Mu'min merupakan juara dakwah pada tingkat internasional.
"Beliau juga berasal dari Jawa Barat. Makanya kami dari pihak masjid mengusulkan nama beliau," ujar Soebrata.
Sumber: RRN http://jabar.metrotvnews.com/read/2015/03/18/373111/syarat-jadi-khatib-kaa-harus-menguasai-3-bahasa Syarat Khatib Khutbah Jumat KAA: Harus Menguasai 3 Bahasa
0 comments:
Post a Comment
Silakan memberi komentar dan masukan atas Materi Teks Makalah Naskah Contoh Khutbah Jumat Singkat ini.