Isi Khutbah Jumat Perlu sampaikan bahwa meminta-minta itu tidak baik

Posted by Khutbah Jumat on Friday, March 27, 2015

 Isi Khutbah Jumat Perlu sampaikan bahwa meminta-minta itu tidak baik
 Isi Khutbah Jumat Perlu sampaikan bahwa meminta-minta itu tidak baik
Isi Khutbah Jumat Perlu sampaikan bahwa meminta-minta itu tidak baik. BANDA ACEH - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Banda Aceh, Farid Nyak Umar, mengatakan gelandangan dan pengemis (gepeng) semakin menjamur di Banda Aceh. Menurutnya, Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh perlu mengambil tindakan tegas untuk ‘membasmi’ keberadaan gepeng tersebut, karena merusak keindahan kota.

“Kita melihat semakin hari semakin banyak gepeng yang beroperasi, bukan hanya di traffic light, tapi mereka juga banyak yang datang ke rumah warga, warung kopi, dan toko-toko,” katanya kepada Serambi, Senin (23/3), menanggapi razia petugas Satpol PP yang menemukan adanya pengemis mengantongi paspor dan uang ringgit.

Menurutnya, kebanyakan gepeng tersebut berasal dari luar Kota Banda Aceh. Bahkan, politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini mensinyalir ada pihak yang mengendalikan para gepeng di Kota Banda Aceh. “Kita sebagai ibu kota provinsi menjadi pilot project untuk kabupaten lain. Karena itu Pemko Banda Aceh perlu mencanangkan Banda Aceh bebas gepeng. Setidaknya, setahun ke depan Banda Aceh harus bebas gepeng,” ujarnya.

Untuk ‘membasmi’ gepeng di Kota Banda Aceh, Farid menyarankan agar pemko melakukan sosialisasi secara massif kepada warga kota agar tidak memberikan bantuan atau sumbangan kepada gepeng. Jikapun ada warga yang ingin memberikan bantuan, bisa disalurkan kepada lembaga resmi seperti Baitul Mal.

Selain itu, pemko juga harus mendata gepeng yang ada di Banda Aceh. “Buat data gepeng mana saja yang sudah pernah ditangkap, apa lagi yang ditangkap seperti kemarin orang kaya yang punya paspor dan ringgit, kadang juga punya ATM. Jadi perlu dibuat pendataan mana yang sering ditangkap,” katanya.

Farid menambahkan, pemko juga perlu segera membuat regulasi yang mengatur khusus tentang penanganan gepeng. Sehingga, penangganan gepeng tidak hanya bersifat insidensial, melainkan dilakukan secara sistematis dan komprehensif. “Ini biasanya tugas dari pihak Dinsosnaker (Dinas Sosial dan Tenaga Kerja) Banda Aceh,” jelasnya.

Farid menambakan, untuk gepeng yang sudah ditangkap agar dikembalikan ke kampung halamannya. Jika dalam penangkapan itu terdapat warga kota dengan umur yang masih produktif, Farid menyarankan agar dibina dengan memberikan keterampilan. “Peran ulama juga penting untuk menyampaikan dalam pengajian dan khutbah Jumat bahwa tidak baik meminta-meminta,” terang anggota Komisi D ini.

Farid mengatakan, pihaknya juga menduga adanya praktik rental anak yang dijadikan sebagai modus dalam menjalankan aksinya. Bahkan, anak-anak yang digendong para gepeng diduga telah diberi obat tidur. “Kenapa anak itu tidur terus dan tidak menangis walaupun dalam terik. Karena itu kita minta pemerintah memutuskan mata rantai jaringan ini, siapa yang bermain di belakang ini,” demikian Farid Nyak Umar

Sumber: http://aceh.tribunnews.com/2015/03/24/2016-banda-aceh-harus-bebas-gepeng Khutbah Jumat Perlu sampaikan bahwa tidak baik meminta-minta.

Khutbah Jumat MK
Khutbah Jumat MKUpdated: Friday, March 27, 2015

0 comments:

Post a Comment

Silakan memberi komentar dan masukan atas Materi Teks Makalah Naskah Contoh Khutbah Jumat Singkat ini.

iklan

Subscribe via Email
iklan