Khutbah Jumat Syeikh Ikrimah Shabri Kecam Penangkapan Warga al Quds |
Khutbah Jumat Syeikh Ikrimah Shabri Kecam Penangkapan Warga al Quds #khutbahjumat http://contohkhutbahjumatsingkat1.blogspot.com Masjidil
Aqsha adalah wilayah yang dikelilingi pagar, di dalamnya ada Masjid
Qibali, Masjid Qubatusakhrah, Mushala al Marwani dan Al Aqsha lama,
termasuk juga tembok al Barraq
Syeikh Ikrimah Shabri
Terkait
• Syeikh Ismail Nawahedah: Kapan Kaum Muslimin ‘Bangun Tidur’ Membela Al Aqsha?
• Selama Pekan ini, 250 Gerombolan Warga Zionis Serbu Al Aqsha
• Ribuan Warga Jordania Gelar Aksi Solidaritas Bela Al-Aqsha
• Syeikh Ikrimah: Jual Tanah Palestina pada Yahudi, Masuk Pengkhianatan Agama
Hidayatullah.com–Syeikh
Ikrimah Shabri, Khatib Masjidil Aqsha mengecam penangkapan terhadap
warga al Quds yang mengekspresikan pendapat dan pikiran mereka di laman
facebook, dan kebijakan deportasi warga.
Dalam khutbah Jumat
(26/12/2014) di Masjidil Aqsha, Syeikh Ikrimah mengatakan, sejumlah
pemuda dari kota al Quds ditangkap dengan dalih melakukan provokasi
kekerasan.
“Penjajah zionis memanfaatkan Facebook untuk menangkapi
para pemuda Palestina yang mengekspresikan pendapat dan perasaan
mereka,” ujarnya sebagaimana dikutip PIC.
Khatib al Aqsha ini
menganggap tindakan zionis ini sebuah kezaliman nyata, seseorang
dilarang mengungkapkan pendapatnya. Di saat yang sama kelompok Yahudi
bebas menulis pendapat rasis mereka di laman Facebook tanpa ada sanksi.
Khutbah Jumat Syeikh Ikrimah Shabri Kecam Penangkapan Warga al Quds
Syeikh Ikrimah juga mempertanyakan para aktivis HAM dan pembela kebebasan.
“Di mana para pendekar kebebasan yang menyeru kepada demokrasi. Sungguh hanya sebuah seruan palsu.”
Syeikh
Shabri juga membahas surat aneh yang dikeluarkan Kemlu zionis yang
menyatakan bahwa Masjid Qibali adalah Al Aqsha yang khusus bagi kaum
Muslimin. Sementara sisanya di lingkungan Al Aqsha merupakan Kuil mitos
yahudi.
Ironisnya surat ini telah dipublikasikan kepada beberapa
kedutaan dan perwakilan diplomat asing. Surat ini telah memalsukan
realitas yang telah menjadi aqidah kaum Muslimin.
“Kami sangat mengecam keras surat tersebut, “ ungkap syeikh Shabri.
Syeikh
menegaskan, Masjidil Aqsha adalah wilayah yang dikelilingi pagar,
termasuk di dalamnya Masjid Qibali, Masjid Qubatusakhrah, Mushala al
Marwani, dan al Aqsha lama, termasuk juga tembok al Barraq.
Al Aqsha sangat terikat dengan ketetapan Rabbani, yang tak bisa diganggu-gugat.
Syeikh Shabri menyerukan kepada segenap kaum muslimin di Palestina untuk mengintensifkan kehadiran ke al Aqsha.”
http://www.hidayatullah.com/berita/palestina-terkini/read/2014/12/27/35844/syeikh-ikrimah-shabri-kecam-penangkapan-warga-al-quds.html#.VRZa6uFqI_s
0 comments:
Post a Comment
Silakan memberi komentar dan masukan atas Materi Teks Makalah Naskah Contoh Khutbah Jumat Singkat ini.